Advan memang telah menjadi salah satu produsen smartphone yang cukup dikenal karena harganya yang relatif murah namun tetap menawarkan fitur dan spesifikasi yang tidak murahan. Spesifikasi Advan S4a misalnya meski dipasarkan dengan harga dibawah 1 jutaan namun tetap dibekali dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang bisa menggoda orang untuk akhirnya menjatuhkan pilihan pada ponsel tersebut. Bagi calon pembeli dengan data yang cukup terbatas tentu saja akan sangat terbantu dengan hadirnya Advan S4a ini.
Advan Vandroid S4a |
Advan S4a menjadi salah satu produk yang dirilis oleh Advan guna memenuhi kebutuhan pengguna akan ponsel dengan fitur dan spesifikasi yang cukup tinggi namun dengan harga yang realtif murah. Berikut dapat anda simak spesifikasi Advan S4a yang dapat anda jadikan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli ponsel tersebut atau tidak.
Spesifikasi dan Harga HP Advan Vandroid S4A
Tahun | 2014 |
SIM | Dual SIM GSM |
Network | SIM1: GSM 900 / 1800 / 1900 SIM2: 3G HSDPA 2100 |
Layar | 4", 480x800pixels (~233ppi) TFT Capacitive Touchscreen 16M Colors |
Fitur | Prosessor: Dual-core 1.2GHz OS: Android v4.2.2 Jelly Bean |
RAM | 512MB |
Memory | Internal: 4GB microSD Hingga 32GB |
Internet | 3G: HSDPA 7.2Mbps, HSUPA 5.76Mbps 2G: EDGE dan GPRS |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot Bluetooth v3.0 A2DP microUSB v2.0 |
Kamera | Depan: 2MP Belakang: 5MP, 2592x1944pixels, LED Flash, autofocus |
Baterai | Li-Ion 1200mAh |
Fitur Lain | Browser HTML A-GPS, Stereo Radio FM Java MIDP 2.1, MP3, dan MP4 |
Review HP Advan Vandroid S4A
Kami awali review hp advan S4a kali ini dari bagian layar yang dibekali dengan dimensi layar 4.0 inci TCT Capcitive Touchscreen 16M warna. Layar tersebut terbilang standar namun rasanya sudah cukup untuk mendukung aktifitas pengguna untuk berselancar di dunia maya, bermain game ataupun sekedar memutar video. Layar masih belum dibekali dengan lapisan pelindung seperti Gorilla Glass dan sebagainya mengingat memang harga yang ditawarkanpun relatif murah.Lanjut pada bagian dapur pacu advan S4a telah dibekali dengan processor Dual-Core 1.2GHz yang akan membuat ponsel tersebut memiliki performa yang cukup baik ketika digunakan untuk menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan. Dukungan RAM yang disematkan memang masih cukup kecil yakni 512 MB namun rasanya hal tersebut sudah cukup jika kita kembali lagi pada harga yang ditawarkan oleh Advan S4a. OS Android 4.2.2 Jelly Bean telah telah dibenamkam pada ponsel tersebut yang tentu akan membuat ponsel tersebut mampu untuk menjalankan aplikasi-aplikasi terbaru yang terdapat di Playstore.
Spesifikasi Advan S4a |
Fasilitas Dual SIM GSM juga telah disediakan pada Advan S4a sehingga ponsel ini akan sangat cocok bagi pengguna yang memiliki 2 nomor ponsel. Pengguna bisa mengaktifkan kedua nomornya secara bersamaan dalam satu ponsel sehingga tidak perlu lagi membawa dua handphone ketika bepergian atau beraktifitas.
Untuk urusan akses data internet ponsel ini telah mendukung jaringan 3G HSPDA dengan kecepatan sampai dengan 7.2 Mbps. Hal tersebut tentu akan membuat pengguna nyaman ketika berselancar di dunia maya atau ketika menjalankan aktifitas lainnya yang memerlukan koneksi internet. Untuk mendukung kelancaran pengguna dalam mengoperasikan ponsel tersebut baterai dengan kapasitas 1200 mAh telah disematkan pada Advan S4a.
Harga HP Advan Vandroid S4A
Harga Advan S4a |
Masih kurang murah? Maka anda bisa membeli ponsel tersebut dengan kondisi second atau bekas dimana harga advan S4a second saat ini dipasarkan pada angka 550 ribuan.
Harga yang kami berikan diatas merupakan harga yang tertampil di situs tabloid pulsa pada saat informasi ini kami buat dimana harga bisa saja berbeda dengan yang berlaku di toko atau pusat penjualan handphone di kota anda dan harga tentu dapat berubah setiap saat tanpa pemberitahuan sebelumnya. Untuk mengetahui update harga Advan S4a terbaru anda juga bisa mengunjungi tautan berikut: Harga Hp Advan.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai harga, spesifikasi dan review mengenai Advan Vandroid S4a semoga bisa memberikan infomrasi atau referensi bagi anda yang saat ini sedang mencari handphone android murah dengan harga dibawah 1 jutaan yang telah dilengkapi dengan fitur dan spesifikasi yang cukup tinggi.
Harga Advan S4a, Hp Android Dibawah 1 Juta Kamera 5MP
4/
5
Oleh
inovasi smk maarif
Berlangganan via email
Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.